Macam - Macam Bahasa Pemograman 2019

Kali ini primawijaya[dot]Com akam membahas Macam - macam Bahasa Pemograman. Sebelum itu Sobat pasti tahu tentang Adobe PhotoShop, WordPress, Aplikasi Kasir dll. Aplikasi yang saya sebut tidak mungkin langsung ada dengan sendirinya, tetapi harus dibuat dan direncanakan dahulu, untuk membuat aplikasi tersebut membutuhkan bahasa pemograman atau aplikasi developer dan yang membuat disebut programer (yang membuat program). Baca Juga : Mengenal Blog dan CMS terbaik

Ada banyak bahasa pemograman dan aplikasi developer yang berkembang dan digunakan saat ini. Masing -masing bahasa pemograman dan aplikasi developer mempunyai kelebihan khusus sendiri - sendiri. Berikut Macam -macam Bahasa Pemograman :

#1  Assembly

Bahasa Assembly atau bahasa rakitan adalah bahasa pemograman tingkat rendah yang digunakan dalam pemograman komputer, mikroprosesor, pengendalian mikro, dan perangkat lainnya yang dapat diprogram. Bahasa Assembly mengimplementasikan representasi atas kode mesin dalam bentuk simbol - simbol secara relatif lebih dapat dipahami oleh manusia,

Pada bahasa Assembly, programer umumnya menggunakan sebuah program utilitas yang disebut sebagai perakit (bahasa inggris : Assembler) yang digunakan untuk menerjemahkan kode dalam bahasa rakitan tersebut kedalam kode mesin untuk perangkat keras tertentu.[wikipedia]

#2  C/C++

Bahasa pemograman C diciptakan dan dikembangkan di Bel Research Labs oleh Brian Kernighan dan Denis Ritchie, pada awalnya Bahasa C diciptakan dengan tujuan untuk membantu programmer mengakses seluruh internal register, slot input-output, dan absolut address komputer.

Pada awal tahun 1960-an saat komputer generasi kedua dikeluarkan, bahasa assembly digunakan untuk membuat sistem operasi. Namun, perkembangan komputer yang mengenal multiterminal dan multiprocessor, maka disadari bahwa sistem operasi tidak cukup dikembangkan hanya dengan menggunakan bahasa assembly saja. Berawal dari sini, maka Bahasa C digunakan untuk membuat sistem operasi UNIX.

C++ dikembangkan pertama kali oleh Bjane Stourstup di awal tahun 1980 dengan berbagai kemampuan baru. C++ dilengkapi dengan kemampuan untuk pemograman berorientasi objek (Object Oriented Programming - OOP). Perbedaan dengan Bahasa C terletak pada sintaks yang digunakan.

#3  Pascal

Bahasa Pascal pertama kali diperkenalkan oleh Niklaus Wirth, seorang dari profesor dari swiss Federal Institute of Technology (EITH - Zurich), Switzerland, pada tahun 1971. Bahasa Pascal awalnya digunakan diperlukan untuk keperluan pendidikan. Bahasa ini didesain untuk digunakan sebagai alat bantu bagi siswa di kelas - kelas pemograman.

Pascal bersifat data oriented, yaitu programmer diberi keleluasaan untuk mendefinisikan data sendiri. Pascal juga merupakan teaching language yang banyak dipakai untuk pengajaran tentang konsep pemograman. Kelebihan yang lain adalah penulisan kode untuk menulis kode pascal yang luwes dan tidak menuntut programmer untuk menulis kode dengan format tertentu.

Kompailer Pascal yang terkenal adalah Turbo Pascal, yang dikeluarkan oleh Borland. Turbo Pascal diperkenalkan pada tahun 1983 atas kerjasama Jensen dan Wirth. Turbo Pascal mempunyai sebuah Integrated Development Environment (IDE), yang memungkinkan seorang programmer mengkompile program, melihat kesalahan kode program, dan melompat langsung ke kode yang mengandung kesalahan tersebut.

#4  Borland Delphi

Borland Delphi adalah pemograman yang menggunakan Bahasa Pascal yang disertai dengan kemampuan pemograman secara visual. Delphi merupakan sebuah bahasa pemograman visual yang menonjolkan pada efek grafis dan orientasi pada objek - objek yang siap dipakai karena memiliki Visual Component Library (VCL).

Menurut para programmer yang menggunakannya, Delphi merupakan aplikasi developer yang ampuh. Dapat digunakan dilingkungan Windows (Delphi) dan Linux (dengan nama Kylix).

#5  Microsof Visual Basic

Microsoft Visual Basic (sering disingkat sebagai VB saja) merupakan sebuah bahasa pemograman yang menawarkan Integreted Development Environment (IDE) visual untuk membuat program perangkat lunak berbasis sistem operasi Microsoft Windows dengan menggunakan model pemograman (COM).[wikipedia]

Visual Basic.NET adalah hasil pengembangan dari Visual Basic yang digunakan dalam lingkungan Microsoft.NET Framework. Kelebihan dari Visual Basic.NET adalah dilengkapi dengan Command Language Runtime dan kemampuan untuk mengatur memori dengan lebih baik.

#6  Java

Java adalah bahasa pemograman yang dapat dijalankan diberbagai komputer termasuk telepon gengam. Bahasa ini awalnya dibuat oleh James Gosling saat bergabung di Sun Microsystems saat ini merupakan bagian dari Oracle dan dirilis tahun 1995

Bahasa ini banyak mengadopsi sintaksis yang terdapat pada C dan C++ namun dengan sintaksis model objek yang sederhana serta sedikit dukungan routine tingkat rendah.

#7  PHP

PHP (Hypertext Preprocessor) adalah bahasa yang dapat ditanamakan atau disisipkan kedalam HTML. PHP banyak dipakai untuk memrogram situs web dinamis. PHP dapat digunakan untuk membangun sebuah CMS.[wikipedia]

PHP memiliki kelebihan - kelebihan sebagai berikut.
  • Aplikasi PHP dapat dijalankan dengan lebih cepat.
  • Tersedia, baik di Windows maupun Linux, walaupun saat ini paling efektif di wev server Apache dan OS Linux.
  • Syntak mirip C dan mudah dipelajari. 

#8  Kotlin

Kotlin adalah sebuah bahasa pemograman dengan pengetikan statis yang berjalan pada Mesin Virtual Java ataupun menggunakan kompiler LLVM yang dapat pula dikompilasikan kedalam bentuk kode sumber JavaScript.[wikipedia]

Demikian artikel tentang Macam - Macam Bahasa Pemograman. Apabila artikel ini bermanfaat bagi Anda dan Teman anda jangan lupa untuk men-share. Matur Suwon,,,,,

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad